Kasihmu,...Ibu
Ribuan kilo jalan yang kau tempuh
Lewati rintang untuk aku anakmu
Ibuku sayang masih terus berjalan
Walau tapak kaki penuh darah penuh nanah
Seperti udara kasih yang engkau berikan
Tak mampu ku membalas . . . . . . . . . . . .
Ibu . . . . . . . . . . . . . ibu . . . . . . . . . . . . .
Ingin kudekap dan menangis dipangkuanmu
Sampai aku tertidur bagai masa kecil dulu
Lalu do'a-do'a baluri sekujur tubuhku
Dengan apa membalas . . . . . . . . . . . . . . .
Ibu . . . . . . . . . . . . . ibu . . . . . . . . . . . . .
Berangkat dari penggalan lagu yang dinyanyikan oleh Iwan Fals, terbersit sebuah makna tentang luhurnya kasih seorang ibu. Terlepas dari 79 tahun lamanya tanggal 22 Desember ditetapkan sebagai hari Ibu, penghormatan kita terhadap sosok seorang ibu tak terbayarkan hanya dengan 1 hari memperingatinya dengan “meliburkan”, “memberi hadiah”, “menelpon” atau mengajak ibu kita jalan2 keluar negeri.
Ibu dengan tetesan darahnya untuk menghadirkan kita kepermukaan bumi ini, ibu dengan segenap pengorbanan waktunya “membuka mata” kita akan warna-warni dunia ini, dan ibu dengan seluruh kasih sayangnya yang ga mampu kita uraikan satu persatu itu, selayaknya kita hormati, kita sayangi, kita kasihi setiap waktu, bahkan itupun belum cukup untuk melunasi hutang-hutang kita kepada ibu tercinta.
Apalah artinya jika dengan memperingati hari ibu, penghargaan kita akan kasih sayang ibu selama ini tergantikan hanya dengan 1 hari saja. Apalah artinya, hanya saat hari ibu ini kita peduli pada ibu kita, apalah artinya hadiah untuk ibu hanya pada saat hari ibu dan penghargaan-penghargaan lainnya untuk ibu yang menyayangi kita sepanjang hidupnya, hanya pada hari ibu saja.
“Ibu,....ibu engkaulah ratu hatiku,...saat akau bersedih,..engkau hiburkan selalu,.........”
1 komentar:
postingan nye dalem banget...
tp emang siy, kl urusan ibu mah sy nyerah deh... coz buat saya ibu tuh segala2nya, apa-an juga bakalan sy kerjain demi Beliau, walopun harus pala jadi kaki-kaki jadi pala...
*halah... ini mahluknya pasti aneh sekali yah bentuk nya...*
btw, postingan saya ttg ibu tadinya mo saya pakein lagu iwan fals nyang ntu juga, tp kaga jadi soalnye saya kaga apal bait keduanye... heheheee
Posting Komentar